Thursday, August 11, 2011 | By: M.A. Arilaha

Pengaruh Free Cash Flow, Profitabilitas, Likuiditas, Dan Leverage Terhadap Kebijakan Deviden



Penelitian yang dipublikasikan dalam Jurnal Keuangan Dan Perbankan, Vol. 13, No. 1 Januari 2009, hal. 78-87 memberikan bukti empiris tentang bagaimana pengaruh free cash flow, profitabilitas, likuiditas, serta pengaruh leverage terhadap kebijakan deviden. Hasil penelitian ini menemukan bahwa free cash flow perusahaan tidak berpengaruh terhadap kebijakan deviden. Besar kecilnya arus kas bebas tidak mempengaruhi besar kecilnya pembagian deviden. Apabila perusahaan menginginkan untuk memaksimumkan kekayaan pemegang saham dengan membagikan deviden sedangkan kondisi arus kas bebas tidak memungkinkan, perusahaan dapat menggunakan pendanaan eksternal. Dari sisi profitabilitas yang berpengaruh terhadap kebijakan deviden, ditemukan bahwa besar kecilnya perusahaan akan mempengaruhi besar kecilnya pembagian deviden. Apabila laba perusahaan besar berarti deviden ysng dibagikan akan semakin besar pula, demikian sebaliknya. Sementara itu, tinggi rendahnya Likuiditas perusahaan tidak berarti mempengaruhi besar kecilnya pembayaran deviden, sehingga perusahaan yang memiliki likuiditas yang lebih baik tidak berarti pembayaran deviden lebih baik pula. Silahkan download: isjd.pdii.lipi.go.id/admin/jurnal/13309386394_1410-8089.pdf

0 comments:

Post a Comment